
PERPISAHAN YANG MENGHARUKAN
Setiap ada pertemuan, pasti ada perpisahan. Mungkin ungkapan itu sangat tepat untuk momentum hari ini, Selasa 21 Mei 2022 di Aula SMK Negeri Jumo. Dua guru senior yang telah mengabdi sejak awal berdiri SMK Negeri Jumo 15 tahun yang lalu hari ini menjadi hari yang cukup membuat sedih keluarga besar SMK Negeri Jumo.
Ibu Erna Wati, ST dan Ibu Peny Handayani, S.Psi mulai 1 Juni 2022 telah resmi menjadi guru SMK Negeri 1 Temanggung setelah beliau berdua lolos seleksi PPPK.
“Perjalanan selama 15 tahun di SMK Negeri Jumo bukanlah perjalanan yang singkat, suka duka telah kami lalui, dan kami merasakan kami sudah menjadi keluarga besar, bukan sekedar hubungan partner kerja”. Ungkap Ibu Erna dalam sambutan singkatnya.
“Semoga SMK Negeri Jumo semakin maju dan berprestasi”. Ibu Peny Handa...